Optimalisasi Peningkatan Usaha Ekonomi Produktif Bagi Orang Tua dengan Anak Disabilitas di Desa Ngawonggo Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang

Penulis

  • Juli Astutik Universitas Muhammadiyah Malang
  • Budi Suprapto Universitas Muhammadiyah Malang
  • Zaenal Abidin Universitas Muhammadiyah Malang

DOI:

https://doi.org/10.70825/jptb.v6i2.2297

Kata Kunci:

ekonomi produktif, anak disabilitas

Abstrak

Program Pengabdian kepada Masyarakat Internal (PMI) ini bertujuan untuk meningkatkan perkonomian keluarga, orang tua dengan anak disabilitas melalui pelatihan dan pendampingan “pembuatan kue kering aneka bentuk dan varian rasa”. Kegiatan  dilakukan, mengingat sejak pandemic covid 19 semua aktivitas masyarakat terhenti total selama 3 tahun lebih, begitu juga aktivitas  paguyuban orang tua dengan anak disabilitas. Program pengabdian pada masyarakat ini  merupakan salah satu alternative untuk membuka usaha home industri bagi orang tua dengan anak disabilitas, Peserta program ini adalah  orang tua dengan anak disabilitas yang tergabung dalam paguyuban “Bintang harapan” di Desa Ngawonggo Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang. Metode yang digunakan : ceramah dan pendampingn. Hasil dari implementasi pengabdian ini, mitra dapat : 1) memperoleh pengetahuan pembuatan kue kering  dengan berbagai rasa dan varian , 2) mampu mempraktekkan sendiri secara langsung berdasarkan arahan dan bimbingan dari ahlinya (berkaitan dengan proses pembuatan dari memilih bahan sampai produksi hasil kue kering), 3) mitra memiliki peralatan sendiri hasil hibah dari tim pengabdian. Adapun saran/ rekomendasinya :  1) kemampuan mitra dalam pembuatan kue kering  ini dapat dijadikan alternatif peluang membuka usaha kue kering , 2) kedepan perlu dibuat desain merk dagang sebagai branding dari usaha ekonomi produktif 3) dalam jangka menengah perlu dipikirkan  strategi pemasaran agar usaha tersebut dapat berjalan lancar dan berkelanjutan.

Biografi Penulis

Juli Astutik, Universitas Muhammadiyah Malang

Prodi Kesejahteraan Sosial

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Budi Suprapto, Universitas Muhammadiyah Malang

Prodi Ilmu Komunikasi

Fakultas Imu Sosial dan Ilmu Politik

Zaenal Abidin, Universitas Muhammadiyah Malang

Prodi Kesejahteraan Sosial

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Referensi

Erlita Normasari (2020), Akseptabilitas Orang Tua Terhadap Anak Berkebutuhan Khusus di Kota Yogyakarta, WASIS: Jurnal Ilmiah Pendidikan. Volume 2 Nomor 2 Hlm. 133-139

Putri, D. P. K & Lestari, S. (2015). Pembagian peran dalam rumah tangga pada pasangan suami istri jawa. Jurnal Penelitian Humaniora 16, 72-85. doi: 10.23917/humaniora.v16i1.1523

Yusi Desriyani (2019), Beban Orang Tua Pada Anak Cacat di Sekolah Luar Biasa Negeri Cileunyi, Nurse Line Journal Vol. 4 No. 1 Mei 2019 p-ISSN 2540- 7937 e-ISSN 2541-464X

Undang-Undang Republik Idonesia Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Penyandang Disabilitas

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-31

Cara Mengutip

Juli Astutik, Budi Suprapto, & Abidin, Z. (2024). Optimalisasi Peningkatan Usaha Ekonomi Produktif Bagi Orang Tua dengan Anak Disabilitas di Desa Ngawonggo Kecamatan Tajinan Kabupaten Malang. Jurnal Pengabdian Tri Bhakti, 6(2), 171–177. https://doi.org/10.70825/jptb.v6i2.2297